Tips Menjadi Seorang Entrepreneur Sukses Bersama Futri Zulya

“Setinggi apapun pangkatmu kamu tetap karyawan, dan sekecil apapun usahamu kamu tetap adalah bosnya.”

– Bob Sadino –

Saat duduk dibangku sekolah teaptnya saat SMK aku pernah mendapatkan mata pelajaran Kewirausahaan atau Entrepreneurship, dalam mata pelajaran ini selain kami diajarkan teori tentang bagaimana ilmu menjadi seorang entrepreneur kami pun dilatih untuk praktek secara langsung. Begitu pula saat kuliah D3 aku mendapat mata kuliah Entrepreneurship pada semester 4, untuk tugas pra UAS kamipun diharuskan praktek berjualan serta menyusunnya dalam sebuah laporan keuangan yang tersusun rapih.

Yang aku ingat adalah kelompok kami cukup sulit menentukan produk apa yang akan kami jual saat itu, dalam waktu yang singkat akhirnya kami memutuskan memilih aksesories wanita sebagai produk yang akan kami jual. Memilih Aksesoris wanita sebagai produk yang kami jual bukanlah asal pilih saja, tetapi kami mempertimbangkan beberapa alasan, diantaranya :

1. Presentase wanita lebih dominan di lingkungan kami.

Target penjualan kami adalah teman-teman kampus juga teman-teman tempat kami bekerja, nah dikampus setelah kami survey ternyata lebih banyak mahasiswi dari pada mahasiswa.

2. Pengadaan Produk Yang Mudah

Ada salah satu teman yang sudah sering membeli produk Aksesories wanita dalam jumlah besar sehingga kami tidk kesulitan mencari produk.

3. Produknya Tidak Cepat Basi

Aksesories ini tidak cepat basi seperti makanan sehingga kami berfikir meskipun tidak laku dalam waktu cepat, tidak akan rugi banyak. Bermodal pertimbangan tersebut akhirnya kami memulai usaha untuk menjual aksesories di kampus dan di kantor masing-masing.

Awalnya penjualan kami lancar lebih dari 50% produk yang kami tawarkan habis terjual, tetapi setelah pengadaan produk yang kedua omset penjualan kami mulai berkurang. Ternyata ada beberapa hal yang kami lewatkan, seperti : aksesories cepat sekali berubah stylenya, wanita biasanya tidak mau mempunyai produk yang sama dengan wanita lainnya, aksesories tidak seperti makanan yang harus terpenuhi setiap hari, sehingga tidak setiap hari atau setiap minggu orang-orang membeli aksesories.

Ternyata teori yang kami dapat dikelas memang sangat berguna untuk modal menjadi seorang Enterpreneur, dan dengan kita menjalani langsung di lapangan kita juga bisa tahu apa saja yang harus kita perbaiki. Itu sedikit ceritaku saat diberi tugas menjadi menjadi seorang enterpreneur saat kuliah. Apa aku kapok mencoba jadi Enterpreneur, tentu tidak. Setelah kerja akupun pernah mencoba berjualan seprei dan bedcover, pelanggannya ya temen-temen kerja.

Tapi itu tidak berlangsung lama, hanya sekitar dua tahun, saat aku melanjutkan kuliah S1 aku tidak punya waktu untuk melanjutkannya terlebih modal usahanya aku pakai buat bayar biaya kuliah,, hehe. Setelah sibuk dengan kuliah sambil kerja akupun mulai melupakan jualan yang dulu pernah aku jalani. Apalagi setelah aku punya kesibukan baru, mulai menulis di blog, waktu luangku biasanya aku pergunakan untuk mengisi konten di blog www.mudrikah.com.

Tips Menjadi Seorang Entrepreneur Sukses Bersama Futri Zulya

Sampai pada satu kesempatan yaitu tepatnya pada tanggal 20 September 2018 aku bisa mengikuti acara Woman Talk “How Start Your Bussiness” bersama Futri Zulya dan Komunitas ISB. Mbak Futri ini adalah CEO dan Founder dari PT.Batin Medika Indonesia salah satu perusahaan yang bergerak dibidang kecantikan, belum lama ini beliau juga sudah meresmikan Klinik kecantikan “Z Glow” di daerah Bekasi.

Saat ini memang sudah banyak enterpreneur yang berasal dari kalangan wanita, bahkan mempunyai panggilan khusus yaitu womenpreneur, salah satunya Mbak Futri ini. Mbak futri berbagi banyak pengalamannya dalam menjalankan beberapa bisnisnya, banyak sekali hal yang bisa kita pelajari dari beliau.

Pasti teman-teman ada yang mempunyai impian jadi womenpreneur tapi masih bingung bagaimana memulainya. Terutama para ibu rumah tangga yang ingin mempunyai penghasilan tanpa mengabaikan peranannya sebagai istri dan ibu di rumah. Aku sendiri karena belum berumahtangga jadi belum merasakan bagaimana menyenangkannya kehidupan sebagai istri dan ibu, ahahaa, aku sebut itu menyenangkankan, karna kan jadi istri dan ibu adalah anugerah jangan dianggap sebagai beban.

 

Kembali lagi pada apa yang Mbak Futri sampaikan saat Woman Talk, beliau memberikan beberapa Tips menjadi seorang entrepreneur sukses terutama bagi para wanita. Apa saja sih langkah-langkah untuk menjadi seorang womenpreneur yang sukses?

1. Temukan Passionmu

Sebelum memulai usaha kita harus tahu terlebh dahulu passion kita dibidang apa, misal kita suka menjahit berarti kita bisa memulai usaha tailor dan onlineshop pakaian. Bagi yang suka memasak atau membuat kue bisa membuka resto atau toko pastry. Passion ini sangat penting karena apabila kita mengerjakan apa yang kita suka pasti kita akan melakukannya dengan sepenuh hati, malah katanya gak berasa cape lhoh.

2. Lakukan Riset Pasar

Setelah kita tahu bidang usaha apa yang akan kita ambil dan sudah memutuskan akan fokus pada apa, kita harus lakukan riset baik secara online ataupun offline. Kita harus tahu pangsa pasar yang cocok, harga untuk produk sejenis kira-kira dalan range berapa, target konsumen juga harus jelas, karna ini akan berpengaruh pada metode pemasaran serta promosi yang nantinya akan kita ambil.

Ini yang dulu tidak aku dan teman kelompok lakukan dengan matang saat mendapat tugas entrepreneurship, sehingga kami tidak bisa memprediksi rencana jangka panjang penjualan.

3. Siapkan Modal Usaha

Siap atau tidak, kita akan dihadapkan dengan hal Modal usaha. Nah modal usaha ini bisa kita dapatkan dari tabungan, pinjaman dari keluarga pinjaman dari bank, atau menjual barang berharga untuk modal usaha.

4. Buat Rencana Bisnis

Riset pasar udah oke, data-datanya sudah ditangan, maka langkah selanjutnya adalah membuat rencana bisnis. Dari mulai harga bahan baku, biaya proses produksi (apabila dibuat secara langsung), biaya para karyawan (apabila diburuhkan), biaya promosi, sehingga harga jual yang kita tetapkan bisa kita sesuaikan dengan harga produk sejenis dari kompetitor.

5. Lakukan Segera

Saat kita punya ide dan kesempatan Lets Do It, jangan tunggu nanti atau besok. Ingat kesempatan tidak datang dua kali girls.

6. Inovasi Dan Ikuti Trend Terbaru

Dalam usaha kita harus tetap mengembangkan produk atau jasa yang kita punya dengan cara terus berinovasi dan mengikuti trend pasar. Contohnya seperti saat ini hampir semua perusahaan menerapkan sistem penjualan online dan juga mempunyai sosial media, yang bisa digunakan untuk promosi sekaligus media bagi konsumen untuk mendapatkan informasi juga melakukan pengaduan apabila ada ketidaksesuaian. Respon yang cepat juga sangat dibutuhkan untuk memberikan pengalaman yang nyaman pada konsumen.

7. Pisahkan Pengeluaran Pribadi dengan Pengeluaran Perusahaan

Ini yang dulu pernah menjadi kesalahan aku, aku tidak memisahkan dana usaha dengan dana pribadi, yang akhirnya saat aku mempunyai kebutuhan cukup besar aku mengambil dari dana modal usaha. Pokoknya kita harus siap memisahkan dana usaha dan dana pribadi, buat catatan laporan yang jelas.

8. Minta Dukungan Dari Orang Terdekat

Usaha yang kita lakukan pastinya akan berpengaruh terhadap aktivitas kita sehari-hari, maka keluarga atau orang terdekat harus tahu rencana kita. Terutama bagi yang sudah berumah tangga pastinya harus minta izin pada suami dan harus bisa membagi waktu antara usaha dan keluarga.

Kurang lebih inilah Tips Menjadi Seorang Entrepreneur Sukses dari Futri Zulya, kita bisa mulai menerapkannya untuk memulai usaha. Pastinya kesulitan dan tantangan akan berbeda bagi setiap orang, yang pasti jangan cepat menyerah adalah kunci utama dari berjalannya usaha.

Jangan takut rugi, apabila diawal kita mengalami kerugian anggap saja ini sebagai pelajaran agar kita tidak melakukan kesalahan yang sama dikemudian hari.

Gimana teman-teman, sudah ada rencana mau melakukan usaha apa ?? Aku sih sebenarnya ingin mempunyai sebuag cafe/resto gitu, saat ini mungkin baru sebatas impian tapi aku yakin suatu saat bisa terwujud.

Satu hal lagi, Usaha apapun yang akan kita mulai harus didasari dari hati yang ikhlas dan bagaimanapun hasilnya harus kita syukuri.

Percayalah Hasil tidak akan mengkhianati usaha, jadi kita harus tetap semangat dan terus berdoa.

Photo of author

Siti Mudrikah

Muslimah Traveler, Travel Enthusiast, Travel Blogger Wanna Be Tapi masih tergoda buat nulis curhat dan hal receh tentang hidup. Penulis di www.mudrikah.com.

Leave a comment