Siapa nih yang hobby banget main games, pasti info yang akan aku share kali ini bikin kalian makin bersemangat. Sebenarnya aku juga semangat banget pas tau info ini.
Iyups.. Asus mau launching Handphone Gaming terbarunya , yaitu Asus ROG Phone 7.
Mungkin bagi gamer udah gak asing ya sama produk dari Asus ini, karena Asus selalu meningkatkan performanya dengan menghadirkan Handphone Gaming yang bisa menunjang aktivitas Gaming teman-teman.
Ok, gak usah panjang lebar curhatny, mari kita berkenalan dengan Asus ROG Phone 7.
Kita mulai dari variant Asus ROG Phone 7 ya, ada 3 varian yang bisa teman-teman pilih, yaitu:
- ROG Phone 7 (8/256GB) phantom black
- ROG Phone 7 (12/256) warna phantom black
- ROG Phone 7 Ultimate (16/512GB) Warna White
Keunggulan ASUS ROG Phone 7
- Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2
Ponsel bergaya futuristik ini memadukan kekuatan unggulan Snapdragon® 8 Gen 2 Mobile Platform dengan sistem termal GameCool 7 canggih dan penyetelan ROG khusus untuk menghadirkan pengalaman bermain game yang benar-benar menakjubkan dalam konsumsi daya yang sangat rendah.
- Fitur ray racing untuk efek cahaya yang lebih realistis dalam game
Berkat teknologi Snapdragon Elite Gaming™, ROG Phone 7 mendukung ray tracing percepatan komputasi waktu nyata pada perangkat keras. Artinya, untuk game yang didukung, gamer dapat menikmati pantulan hiper-realistis terutama pada permukaan air dan logam yang menambahkan dimensi baru pada pengalaman bermain game - Layar Samsung amoled hingga 1500 nits, 165Hz refresh rate dan antibacterial glass screen protector
ROG Phone 7 menggunakan layar Samsung AMOLED 165 Hz dengan tingkat kecerahan yang jauh lebih tinggi dibandingkan model sebelumnya - Rapid cycle vapor chamber terbaru penurunan panas 2,1 x lebih cepat dari generasi sebelumnya
ROG Phone 7 Ultimate, pendinginan ditingkatkan lebih jauh lagi dengan AeroActive Portal terkemuka dunia. Saluran masuk udara ini aktif secara otomatis saat AeroActive Cooler terpasang, mengarahkan aliran konstan udara dingin dari pendingin ke sirip pendingin vapor chamber. Hal ini secara efisien menghilangkan panas - Baterai 6000 mAh dual baterry @3000 mAh untuk pengisian lebih cepat dan panas berkurang mendukung 65W Hyper charge
- GameFX audio
Para gamer akan merasakan kualitas suara yang terdengar sebagus seri ROG Phone 7. Speaker kembar depan 12 x 16 mm dengan volume 50% lebih efektif dari sebelumnya, serta dibantu oleh sub-woofer lima magnet super-linear 13 x 38 mm dalam pendingin AeroActive 7, yang meningkatkan volume bass hingga 77 % untuk suara 2.1 yang tidak ada duanya dalam game atau film saat pendingin terpasang. Penyempurnaan bekerja sama dengan pakar audio di Dirac memastikan kualitas suara yang tak tertandingi. - 18 spesific touch point Air Trigger system buat mendukung kenyamanan bermain game
Kontrol ultrasonik AirTrigger yang terkenal memberi gamer kontrol ujung jari yang tak tertandingi untuk pengalaman seperti konsol. Fitur ini mendukung berbagai gerakan, termasuk Dual Action, Press and Lift, dan Gyroscope Aiming - GameGenie dan Armoury Crate
Semua kekuatan ini ditingkatkan lebih jauh lagi oleh manajer kinerja Armoury Crate yang tak tertandingi, yang memberi para gamer kontrol terbaik atas pengaturan kinerja dan penyetelan.
Pasti pada mupeng kan sama ASUS ROG Phone 7 ini, gokil banget kan spesifikasinya, nanti aku share info selanjutnya ya.
Teman-teman bisa saksikan peluncuran ROG Phone 7 Tanggal 18 Juli 2023 jam 12.00 WIB secara Live Streaming di Channel Youtube dan Facebook ASUS ROG Indonesia ya, dan dapatkan kesempatan dapetin hadiah menarik dari ROG loh.
Harga ASUS ROG Phone 7
Pasti pada bertanya-tanya ya, berapa sih harga si ROG Phone 7 ini, oke langsung aja, ASUS ROG Phone 7 ini dibandrol dengan harga:
• ROG Phone 7 Ultimate (16/512GB) Rp 18.999.000
• ROG Phone 7 (12/256GB) Rp 13.999.000
• ROG Phone 7 (8/256GB) Rp 10.999.000
Nah Buat kalian yang sudah menantikan ponsel gaming terbaru dari ROG ini, ada promo menarik yang gak boleh dilewatkan nih.
Early Bird Promo : Periode tanggal 18-31 Juli 2023.
Untuk setiap pembelian ROG Phone 7 series konsumen akan mendapatkan eksklusif merchandise ROG 7 Devilcase dan 2 tahun Garansi resmi (Dengan total hadiah senilai 2 juta rupiah).
Promo ini berlaku di semua mitra penjualan resmi Asus offline, seperti: Erafone, Urban Republic, ROG Store, Asus Exclusive Store dan Asus Authorized Partners. Serta mitra online, seperti: Eraspace, Tokopedia, Blibli dan Asus Online store.
Consumer Launch Promo : Periode tanggal 18-23 Juli 2023 di Atrium Gandaria City Mall.
Selain mendapatkan eksklusif merchandise ROG 7 Devilcase dan 2 tahun Garansi resmi, konsumen juga akan mendapatkan tambahan spesial merchandise seperti :
- ROG exclusive Jacket
- MLBB limited edition T-Shirt
- dan juga 1000 MLBB diamonds
(Dengan total hadiah senilai 3,5 juta rupiah).
Promo ini berlaku khusus untuk konsumen yang telah melakukan pre-order dari tanggal 8-17 Juli 2023 secara offline di Erafone, lalu melakukan pickup/pengambilan produk di event venue ataupun untuk konsumen yang akan melakukan pembelian langsung di event venue.
Buruan dapetin ROG Phone 7 ini dan rasakan pengalamam Gaming yang makin memacu adrenalin.